"Dari berbagi menjadi Peduli"

Saturday 22 December 2018

Cara Convert atau Copy File Text Notepad ke Microsoft Excel

21:06 Posted by Mabes Inspiration , 1 comment

Ada yang punya masalah dalam copy paste dari notepad file txt ke microsoft Excel. terkadang kita punya file txt yang ribet dengan tab dan spasi dan kita ingin memasukkannya ke file excel, jika kita copy paste otomatis dia akan masuk keseluruhan dalam satu baris, nah untuk itu perlu tips untuk menjadikannya teratur di dalam file excel.

contoh kasus:

No.Akun   Nama        Time                        Verifikasi        
3170898   SUARDI      9/26/2017 4:47 PM   Fingerpint                   
3170898   SUARDI      9/26/2017 4:48 PM   Fingerpint                                  
3170948   RAHIM R     9/27/2017 4:12 PM   Fingerpint                   
3171049   DIMAN       9/27/2017 4:13 PM   Fingerpint                   
3170948   RAHIM R     9/27/2017 4:13 PM   Fingerpint                   
3171049   DIMAN       9/27/2017 4:26 PM   Fingerpint                   
3171049   DIMAN       9/27/2017 4:30 PM   Fingerpint

jika kita copy paste dokumen diatas ke excel, otomatis setiap baris dan kolom akan jadi satu. Untuk itu perlu kita rapihkan sebelumnya di file txt, biasanya dengan notepad, kita atus dengan fungsi TAB.

Tapi sekarang ada tips dari excel untuk merapikannya dengan otomatis.
Silhkan ikuti cara berikut ini :


Buka aplikasi Excel.


 Pilih open (file typenya pilih : all types *.*), dan pilih file txt nya.

Otomatis akan muncul window Text Import Wizard (step 1 sampai 3)

Pada kolom Original Data Type, pilih Delimited, kemudian next.

Pada kolom delimiters, pilih beberapa options yang akan merapikan tampilannya nanti, biasanya sih antara tab dan space, asyiknya lagi ada preview nya jadi bisa kita prediksikan haislnya. Kemudian klik next, jika blom rapi. dan klo udah rapi bisa klik finish


Setelah pilih next, maka akan tampil lagi beberapa options untuk merapikan lagi. coba-coba aja, dan klik finish kalo udahan.

Cara diatas bisa juga anda menggunakan fixed witdh dan sesuaikan garisnya yang akan memisahkan antar kolom.

silahkan mencoba semoga bermanfaat.

Thursday 1 November 2018

Mengatasi Windows Cannot be Installed to This Disk The Selected Disk is of the GPT Partition Style

11:31 Posted by Mabes Inspiration , 1 comment
Kali ini saya ingin berbagi pengalaman dalam mengatasi permasalahan instalasi Operating System (OS) Windows. Permasalahan kali ini adalah “Mengatasi Windows Cannot be Installed to This Disk The Selected Disk is of the GPT Partition Style”. Yups Windows tidak bisa di install pada drive dengan GPT Partition Style.





Apa Itu GPT (GUID Partition Table)?

Sebenarnya GPT ini merupakan bagian dari EFI system, yang mana GPT ini mendefinisikan standar layout tabel partisi pada hardisk yang menggunakan Global Unique Identifier. Karena banyaknya keterbatasan yang dimiliki oleh MBR, banyak perangkat komputer modern yang mulai beralih ke GPT. (source: http://www.pintarkomputer.com/2015/04/apa-itu-gpt-apa-perbedaannya-dengan-mbr.html).


Batasan MBR Disk dan GPT Disk

GPT disk hadir dimaksudkan untuk menggantikan peran MBR yang masih memiliki beberapa kekurangan. Pada MBR, hardisk memiliki batasan limit yang bisa dibilang sangat kecil untuk saat ini, yaitu hanya 2,2TB saja. Kita semua tau kalau saata ini kebutuhan penyimpanan data sangat besar dan akan terus meningkat, selain itu sudah banyak produsen hardisk yang menawarkan space lebih dari 2 TB. Tapi percuma saja kalau kita membeli hardisk dengan space lebih dari 2 TB tetapi masih menggunakan MBR. Selain kapasitas, pembagian partisi pada MBR hanya membolehkan 4 tipe primary saja.

GPT disk mendukung penyimpanan hingga 9,4 ZB dengan dukungan partisi primary yang bisa mencapai 128 partisi.



Pada MBR, informasi mengenai partisi dan lokasi file sistem operasi berada pada sektor pertama dari disk tersebut. Baik firmware ataupun sistem operasi, mereka sangat bergantung pada sektor pertama disk tersebut untuk bisa bekerja dengan normal. Namun, dengan model yang seperti ini, jika sektor pertama pada MBR disk ini corrupt, kemungkinan kehilangan akses data bisa terjadi.

Bermaksud mengatasi hal serupa, GPT mengembangkan sistem pengelolaannya. Dalam GPT, informasi mengenai disk ditiru tidak hanya sekali saja bahkan lebih. Dengan begini disk tersebut masih dapat bekerja dengan baik, meskipun sektor pertama disk rusak. (source: http://www.pintarkomputer.com/2015/04/apa-itu-gpt-apa-perbedaannya-dengan-mbr.html)


Bagaimana Cara Mengatasinya?


Disini saya akan menggunakan aplikasi Rufus. Rufus ini merupakan aplikasi untuk membuat bootable usb. Dari file os yang berbentuk iso, akan di mounting ke dalam usb untuk nantinya bisa digunakan sebagai installer windows. Lalu bagaimana cara menggunakannya? Disini saya akan menggunakan Windows 10 Multiple Edition x64 sebagai contoh. Bisa untuk Windows 7, Windows 8, Windows 8.1, Windows 10. Sehingga Anda tidak perlu memformat disk atau mengconvert disk dari GPT ke MBR, ataupun sebaliknya dari MBR disk ke GPT disk. Dengan aplikasi ini, kita bisa membuat bootable yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan disk MBR maupun GPT





  1. Device : Pilih flashdisk yang akan digunakan sebagai bootable Windows
  2. Partition  Scheme and Target System Type : Pilih GPT Scheme for UEFI
  3. File System : Default saja (Bila tidak terdeteksi bisa ganti menggunakan NTFS)
  4. Cluster Size : Default saja
  5. Klik Gambar Disk sebelah ISO Image : Pilih OS Windows.ISO
  6. Untuk setting selainnya mengikuti gambar saja
  7. Klik Start dan proses mounting ke USB akan dimulai (Warning: Seluruh data dalam flashdisk akan terhapus / terformat)
  8. Setelah proses selesai silahkan restart pc/laptop, kemudian masuk bios dan setting boot from USB drive
  9. Install Windows seperti biasanya

Download Rufus langsung dari Offical Site nya disini







Cara Lain yang bisa dilakukan Convert Hardisk dari MBR ke GPT / Sebaliknya.
Hanya saja Pastikan semua Data File di hardisk sudah di Backup terlebih dahulu.

Peringatan : backup Data File sebelum melakukan cara ini. hardisk akan dibersihkan dan data file akan hilang..!!
 
Untuk mengkonversi hardisk ke format MBR atau GPT, sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan. Namun disini saya akan memberikan cara gampangnya saja dan tanpa menggunakan aplikasi pembantu. Cukup dengan menggunakan command prompt saja sebagai alatnya. Namun untuk mengkonversi hardisk, saya sarankan agar kalian melakukan backup, backup dan backup data kalian terlebih dahulu. Karena cara ini akan membersihkan / memformat semua isi yang ada di dalam hardisk kalian.

Untuk menerapkan cara ini, kalian bisa melakukannya pada saat akan memulai proses pemasangan windows atau saat mendapatkan pesan error. Dengan kata lain, kalian tidak harus berada pada posisi windows yang berjalan normal.


  1. Matikan komputer.
  2. Nyalakan kembali komputer kalian dan tekan "Shift + F10" secara bersamaan hingga "Command Prompt" muncul di layar. Selanjutnya lakukan perintah-perintah berikut ini.
    • Ketik "Diskpart" (tanpa tanda kutip) dan tekan enter.
    • Ketik "List Disk" (tanpa tanda kutip) dan tekan enter lagi.
    • Pilih hardisk yang akan kalian konversi. Jika kalian hanya memilik satu hardisk yang terpasang, Ketik "Select Disk 0" (tanpa tanda kutip). Namun apabila terdapat dua atau lebih, silahkan kalian pilih yang akan dikonversi. Misalnya "Select Disk 1" / "Select Disk 2" dan seterusnya.
    • Ketikkan perintah "clean".
    • Ketik lagi perintah "convert gpt" untuk dikonversi ke format GPT dan "convert mbr" untuk format MBR.
  3. Setelah proses konversi selesai, selanjutnya lakukan instalasi seperti biasanya.


##sumber : www.tekno.rdh.asia & www.androlite.com##

Cara membagi Partisi Hardisk di Windows 10

11:04 Posted by Mabes Inspiration , No comments
Menggunakan Disk Management untuk membuat atau membagi partisi di Windows

Untungnya, Disk Management tool dapat kita gunakan untuk membagi, mengecilkan, dan memperbesar partisi di Windows 10. Aplikasi Disk Management menawarkan antarmuka berbasis wizard untuk berbagai keperluan termasuk untuk membagi dan membuat partisi baru. Uniknya, Anda tidak akan kehilangan satu datapun ketika melakukan operasi ini.

Berikut adalah langkah-langkah yang wajib Anda ikuti:

Catatan: Meskipun Microsoft menjamin data Anda akan aman, namun AplikasiPC merekomendasikan untuk membackup data penting Anda terlebih dahulu ke perangkat lain sebelum mengikuti langkah di bawah ini.

Langkah 1: Buka Start menu lalu ketik Diskmgmt.msc dan di-ikuti dengan Enter setelahnya untuk membuka Disk Management.





Langkah 2: Klik kanan pada partisi yang ingin Anda kecilkan / bagi lalu klik pilihan Shrink Volume.




Langkah 3: Setelah itu, Anda akan disuguhi pertanyaan seperti di bawah ini:
  1.     Total besar partisi sebelum dibagi (dalam MB)
  2.     Ukuran yang tersedia untuk dibagi (dalam MB)



Seperti yang Anda lihat pada gambar di atas, Windows tidak mengijinkan untuk memecah partisi lebih dari sector dimana ada file yang tidak dapat dipindahkan.

Pada isian selanjutnya (Enter the amount of space to shrink in MB), masukan jumlah kapasitas partisi baru yang ingin Anda buat (dalam megabyte). Anda harus mengisi kolom tersebut dengan jumlah yang lebih kecil dari yang terlihat pada Size of available shrink space in MB. Sebagai tolak ukur, di Windows 1 GB sama dengan 1024 MB.

Setelah memasukan jumlah yang ingin Anda bagi, klik tombol Shrink. Mudah bukan? Jumlah yang tadi Anda sisihkan pada partisi 1 akan terlihat sebagai Unallocated di Disk Management.




Jika Anda merasa kesulitan menggunakan Disk Management, Anda juga dapat menggunakan aplikasi pihak ketiga yang kompatibel dengan Windows 10 seperti MiniTool Partition Wizard, AOMEI Partition Assistant Standard Edition, atau EaseUS Partition Master.

##sumber : www.aplikasipc.com ##









Wednesday 31 October 2018

Monitoring Jaringan dengan aplikasi The Dude

04:04 Posted by Mabes Inspiration , No comments

Sebagai salah satu alternatif yang mudah untuk melakukan monitoring, Mikrotik membuat sebuah aplikasi yang dinamakan The Dude. Dengan aplikasi ini kita bisa melakukan management jaringan network kita. The dude akan secara otomatis membaca atau mendeteksi setiap perangat yang terhubung ke jaringan yang satu segment. Selain itu dapat juga menyusun dari rancangan topologi jaringan kita, serta dapat melakukan monitoring dan memberikan informasi jika terdapat masalah pada perangkat-perangkat yang terhubung ke jaringan kita.

Sampai saat ini the Dude banyak digunakan oleh user untuk mengelola jaringan mereka. Beberapa alasan kenapa aplikasi ini banyak diminati adalah:

  1. The Dude merupakan aplikasi tidak berbayar (GRATIS)
  2. Instalasi dan penggunaan yang cukup mudah.
  3. Dapat melakukat discovery & layout berbagai type/brand perangkat secara otomatis.
  4. Dapat melakukan remote langsung untuk memanagement perangkat.
  5. Mendukung SNMP, ICMP, DNS dan TCP monitoring
  6. Dapat berjalan di OS Windows, Linux (Wine) dan MacOS (Darwine).

Dan sebenarnya masih banyak lagi fitur-fitur yang ditawarkan oleh aplikasi the dude ini. Nah, karena aplikasi ini bersifat gratis maka kita bisa mendownload langung di sini.



Konfigurasi The Dude

Kali ini kita akan membangun sebuah jaringan dengan topologi sederhana dan akan melakukan monitoring dengan aplikasi The Dude. Adapun topologinya adalah seperti berikut.


 



Pada topologi diatas kita mengetahui bahwa aplikasi the dude dan beberapa perangkat yang akan dimonitor berada dalam segment yang sama. Nah, setelah membangun topologi seperti diatas kita akan melakukan instalasi dan konfigurasi aplikasi the dude pada sebuah PC/Laptop.

Pertama, kita akan menginstall terlebih dahulu aplikasi the dude yang telah download sebelumnya.

Kedua, Setelah terinstall, buka aplikasi the Dude. Maka akan muncul tampilan seperti berikut.






Masukkan alamat IP address perangkat Mikrotik/RouterOS yang menjadi the Dude Server (terlebih dahulu kita harus mengaktifkan atau menambahkan package the dude server pada perangkat mikrotik yang menjadi the dude server). Sesuaikan juga pada Username dan Password dengan perangkat Mikrotik tersebut.

Apabila berhasil akan muncul tampilan seperti berikut. 





Kemudian, untuk menambahkan perangkat yang akan dimonitoring kedalam aplikasi the dude tersebut ada 2 cara, yaitu Otomatis dan Manual. Apabila secara otomatis, kita bisa menggunakan tombol Discover yang terdapat dibagian atas aplikasi.




Klik pada tombol tersebut maka akan muncul tampilan seperti berikut.





Paling utama kita tentukan pada parameter "Scan Networks". Kita isikan network sesuai dengan topologi diatas. Selanjutnya klik pada tombol discover pada dialog box tersebut. Secara otomatis the dude akan melakukan scanning terhadap perangkat-perangkat yang ada di jaringan tersebut.





Namun, kita juga bisa menambahkan secara manual dan mengatur layout serta tampilan sesuai dengan keinginan kita. Untuk penambahan secara manual kita bisa memilih beberapa opsi diantaranya adalah Device, Network, Submap, Static, Link. Pilihan tersebut bisa dilihat ketika kita meng-klik tombol Add [+].





Untuk menambahkan perangkat yang akan dimonitor pilih pada opsi "Device" dan klik di semabarang tempat pada worksheet, maka akan muncul tampilan seperti berikut. Kemudian masukkan IP Address dari masing-masing perangkat dan juga Username serta password apabila perangkat tersebut terdapat security login. Jika tidak dibiarkan default.





Selanjutnya klik pada tombol "Next". Pada tampilan berikutnya kita klik pada tombol "Discover". Disini kita akan ditentukan secara otomatis macam-macam servis yang akan kita monitor dari perangkat tersebut.





Pada tabel akan tertampil jenis servis yang bisa kita monitor. Setelah status dari semua servis yang tertampil adalah "OK", kita klik pada tombol "Finish". Dengan demikian akan ditambahkan sebuah perangkat baru pada worksheet.





Untuk perangkat yang lainnya kita lakukan langkah yang sama seperti contoh diatas. Apabila semua sudah ditambahkan maka akan tampil seperti gambar berikut.




Untuk membuat link kita pilih opsi "Line" kemudian kita hubungkan perangkatnya dengan "Drag&Drop". Kemudian tentukan jenis interface/port yang terhubung sesuai dengan kondisi real yang ada.





Monitoring Perangkat

Kita bisa melakukan monitoring perangkat yang telah kita tambahkan secara langsung. Pertama, kita bisa melakukan monitoring dari warna yang tampil dari masing-masing perangkat. Warna Hijau (menandakan bahwa perangkat sedang aktif dan link juga bagus), Warna Orange (menandakan bahwa perangkat sedang aktif namunada beberapa servis yang sedang down), Warna Merah (menandakan bahwa perangkat sedang tidak aktif atau juga link yang down).

Selain itu kita juga bisa melihat status dari servis yang berjalan dengan meletakkan pointer dari mouse diatas perangkat yang akan dimonitor. Maka akan tampil seperti tampilan berikut.





Kita juga bisa melakukan monitroing dengan meng-klik dua kali pada perangkat. Disitu akan muncul tampilan informasi mengenai kondisi dan status perangkat lebih lengkap.





Selain itu kita bisa melakukan remote dan mengubah atau mengkonfigurasi perangkat yang tertampil melalui aplikasi tersebut, misal kita bisa memakai winbox, telnet, dll. Dan bisa juga kita menggunakan fitur traceroute, ping, test-bandwith, dll. Untuk menggunakan semua fitur tersebut kita tinggal klik kanan pada perangkat yang akan kita monitor, kemudian pilih opsi Tools.

Informasi lainnya tentang aplikasi The Dude dapat dibaca di link ini.

#sumber : http://www.mikrotik.co.id#


Friday 21 September 2018

Cara Instal Minescape di Windows 8 dan 10

06:33 Posted by aJHIr Saputra , 1 comment
Cara Instal Minescape di Windows 8 dan 10



Berikut saya mencoba mengulas bagaimana menginstall minescape 4.118 di Windows 8 64 Bit. Tujuan dari ini adalah mencoba membantu teman teman yang ingin belajar mengenai software minescape dan memberi pengarahan penginstallan minescape di laptop maupun PC Desktop. Saya menyarankan tetap memakai software yang original, tutorial ini hanya sebagai sarana bagi teman teman pertambangan yang mungkin menemukan kendala dalam penginstallan minescape terutama di windows 8 dan 10.


Pertama kali kita membuka folder master minescape dan perhatikan secara seksama bahwa ada tiga folder utama yaitu : folder exceed 9, folder minesite dan folder minescape 4.118 itu sendiri. Pahami secara seksama dan jangan terburu untuk menginstall terlebih dahulu.

Setelah anda memahami isi sub-folder tersebut, tugas anda "hanya" Membuka Sub-folder Minescape 4.118, di dalam sub-folder tersebut cari sub-folder "NutcOE", setelah itu klik "oe" cari file yang bernama "setup64x" klik 2x sebagai tanda anda akan menginstall "MKS Toolkit" setelah kluar menu install, install MKS Toolkit hingga selesai.

Langkah selanjutnya menginstall exceed 2d dan exceed 3d
 
Poin poin yang perlu diperhatikan ! 
Setelah selesai instalasi Exceed 2d dan Exceed 3D, masuk ke tahap konfigurasi exceed sbb :
  1. Klik Start>> All Program >> Hummungbird Conenctivity 9 >>Exceed >> Xconfig >> Pilih Display and Video >> 
  2. Pada tab Screen 0 pilih check box Fit Windows to Display.
  3. Pada tab Common Setting, pilih check box untuk Exit on Server Reset dan hilangkan check box untuk Close warning on Exit.
  4. Setelah selesai pilih gambar check box warna hijau di atas untuk save setting dan exit.
Installasi Minescape 4.118

Poin poin yang perlu diperhatikan !

Min_Root directory disimpan difolder selain drive C contoh -> D:\Project, lalu next

Restart laptop yang dilakukan penginstallan.
 
#########################################
 
Konfigurasi MKS Toolkit.
Karena penulis menggunakan windows 8 maka langkah selanjutnya masuk ke control panel (win+c) lalu pilih Setting >> configurasi MKS tool Kit.

Pada Tab Runtime Setting, pilih X Window System Setting
Pilih Check box Other
Browse Exceed pada program file >> Hummingbird >> Connectivity >> 10.00 >> Exceed >> Pilih file exceed >> open.
Pilih Use Network Connection>>Oke

Konfigurasi MKS Toolkit tahap kedua :
Konfigurasi Xconfig tahap 2:

  1. Start >> All Program >> Hummungbird Conenctivity 10 >> Exceed >> Xconfig >> Pilih Mouse, Keyboard and Other Input Devices.
  2. Pilih Tab Mouse Input.
  3. Pilih Check box Wheel Movement Invokes Macro.
  4. Pilih Macro Bindings.
  5. Pada Tab Wheel>>Up>>Browse.
  6. Pilih Add>>Isi Name dengan Zoom In.
  7. Pada Tab Name <empty> Klik Start Record >> tekan tombol “I” pada keyboard >> Stop Record >> Oke.
  8. Pada Macro Name Pilih Add>> Isi Name dengan Zoom Out.
  9. Pada Tab Name<empty> Klik Start Record >> tekan tombol “o” pada keyboard >> Stop Record >> Oke.
  10. Pada Mouse Wheel Macro Bindings, Browse wheel up dengan Zoom in. Dan Wheel down dengan Zoom out >> Oke.
  11. Setelah selesai pilih gambar check box warna hijau di atas untuk save setting dan exit.
#########################################
 NOTE : Penting Konfigurasi ini jangan lupa :A. Chek This Out Dude !!! 
ControlPanel/Nutcracker/NuTC 4 Options/Other/Browse…/Exceed
    ControlPanel/Configure MKS Toolkit/Runtime Settings/X Window System Settings/Other/Browse…/Exceed

B.Konfigurasi Minroot
 
This Computer/Properties/Advanced/Environment Variables/System variables/New…
Variable name : MIN_ROOT
Variable value : C:\Projects;D:\Projects

C.Konfigurasi Minsite
 
MyComputer/Properties/Advanced/Environment Variables/System variables/New…
    Variable name : MIN_SITE
    Variable value : C:\Program Files\Mincom\Minsite
    Copied master minsite ke folder instalasi minscape .

Gunakan untuk kebaikan, pembelajaran, semoga bermanfaat. !!


##sumber : http://dhonysatriyonugroho.blogspot.com## 

Cara Menghapus Folder Windows Old

06:04 Posted by aJHIr Saputra , No comments
Cara Menghapus Folder Windows Old


Sebelum lanjut membaca yang perlu diingat adalah jika windows.old sudah dihapus maka komputer tidak akan bisa dikembalikan ke sistem operasi versi sebelumnya.
 
Bagi kamu yang sudah berhasil melakukan upgrade ke Windows 10 secara online atau melakukan instal ulang windows maka system drive kamu atau drive C: kamu akan memiliki size dua kali lipat dari sebelumnya, hal itu dikarenakan sistem operasi sebelumnya masih tesimpan, yang nantinya bisa kamu gunakan jika ingin merestore atau kembali ke system operasi versi sebelumnya.

Jika kamu lihat pada drive C: maka akan terlihat folder dengan nama Windows.old, direktori tersebut merupakan backup system operasi sebelumnya. Jika kamu merasa sudah tidak membutuhkan lagi system operasi sebelumnya maka langkah terbaik adalah dengan menghapus backup system operasi sebelumnya untuk menghemat space hardisk kamu tentunya.


Cara Menghapus Folder Windows.Old
  • Buka aplikasi Disk CleanUp dengan mengetikan pada serach bar

  • Pilih Tombol Celan up system files

  • Check List HANYA pada pilihan Previous Windows Installation(s) kemudian klik tombol OK

  • Konfirmasi dengan menekan tombol Delete Files

  • Konfirmasi terkahir, jika kamu tetap ingin menghapus system operasi versi sebelumnya tekan Yes


  • Tunggu sampai proses selesai
Selamat mencoba

###sumber : etulisan.com###

Thursday 24 May 2018

Mengunci File dan Folder di Notepad dengan CMD

05:36 Posted by aJHIr Saputra , 1 comment
Cara Menyembunyikan dan Mengunci File dan Folder di Notepad dengan CMD.

Cara Mudah Sembunyi File tanpa Software - Kadang anda mempunyai beberapa file yang sangat penting yang anda tidak ingin di perlihatkan kepada orang lain. Hanya untuk konsumsi peribadi saja. Misalkan jenis file yang anda tidak inginkan diperlihatkan adalah gambar, musik ataupun video maupun file file seperti documen MS Word atau Excel.

Sebenarnya untuk menyimpan dan menyembunyikan sebuah file adalah sangat mudah caranya! bahkan anda tidak perlu untuk menginstall apalagi membeli aplikasi yang harganya cukup mahal. Dengan trik ini, anda hanya perlu untuk mencopy atau menyalin sederentetan kode atau script yang saya sediakan dibawah ini. Silahkan di copy dengan cara block seperti biasanya.

######################################
cls@ECHO OFF
title Simple Folder Locker by MabesInspiration
if EXIST "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}" goto UNLOCK
if NOT EXIST Locker goto MDLOCKER
:CONFIRM
echo Anda yakin ingin mengunci dan menyembunyikan folder "LOCKER" ? (Ya / Tidak)
set/p "cho=>"
if %cho%==Y goto LOCK
if %cho%==Ya goto LOCK
if %cho%==ya goto LOCK
if %cho%==y goto LOCK
if %cho%==tidak goto END
if %cho%==Tidak goto LOCK
if %cho%==n goto END
if %cho%==N goto LOCK
echo Invalid choice.
goto CONFIRM
:LOCK
ren Locker "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
attrib +h +s "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
echo Folder locked
goto End
:UNLOCK
echo Masukkan password untuk membuka folder "LOCKER" ( case sensitive )
set/p "pass=>"
if NOT %pass%== MASUKAN PASSWORD ANDA DISINI goto FAIL
attrib -h -s "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
ren "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}" Locker
echo Folder Unlocked successfully
goto End
:FAIL
echo Invalid password
goto end
:MDLOCKER
md Locker
echo Locker created successfully
goto End
:End

##########################################

Setelah anda salin script tersebut, silahkan anda buka aplikasi notepad yang sudah berada di pc atau komputer anda. Cari di All Programs atau langsung tekan tombol Win dan R secara bersamaan sehingga akan muncul kotak run dibawah sebelah kiri laman laptop anda. ketika tulisan Notepad lalu enter maka akan muncul teks editor notepad tersebut. Silahkan pastekan kode yang tadi anda copy di teks itu.

Setelah selesai di paste, silahkan edit kode itu dengan hanya mengganti tulisan MASUKAN PASSWORD ANDA DISINI dengan  Password yang anda inginkan. usahakan pasword yang mudah di ingat ya? setelahnya anda simpan dengan tekan ctrl dan S dan simpan dengan nama serta ekstensi .bat. misalkan Nama filenya adalah scripthiden dan ekstensi .bat maka secara keseluruhan namanya menjadi scripthiden.bat.

Setelah anda menyimpannya, maka lihat file tersebut di lokasi yang anda letakan tadi. akan muncul file dengan simbol gerigi dengan ukuran sekitar 2 kb. Klik aja file tersebut sehingga secara cepat akan terbuka dan tertutup kembali secara cepat juga. Namun akan muncul sebuah folder dengan nama Locker. Masukan File atau folder yang ingin anda sembunyikan di Folder Locker itu.

Jika sudah selesai, buka kembali file scripthiden anda tadi.  akan muncul kotak CMD yang meminta untuk diisikan. ketik ya lalu enter untuk menyembunyikan Folder Locker tadi. dan secara otomatis, scripthiden akan tertutup dan folder Locker langsung tersembunyi. Selamat!!!


Bagaimana untuk memunculkan kembali folder Locker yang tersembunyi tadi? sangat mudah! Anda hanya perlu untuk mengklik kembali file scripthiden tadi lalu masukan Password yang anda buat sebelumnya pada script sebelum disimpan kedalam CMD tyang muncul. klik enter, jika password benar, maka scripthiden akan tertutup dan folder Locker pun otomatis terlihat. jika salah, folder Locker tidak akan muncul.

Bagaimana jika kita lupa passwordnya? sangat gampang! di file scripthiden itu kita soroti lalu klik kanan dan edit. cari baris if NOT %pass%== BLABLABLA goto FAIL. lihat BLABLABLA adalah password yang anda lupakan itu. sangat mudah bukan? Nah, letak kelemahan aplikasinya ini disini. orang lain bisa mengakses password tersebut.
Bagaimana mengatasinya? silahkan salin kembali keseluruhan script di file scripthiden lalu pastekan ke Microsof Office dan simpan baik baik kodenya. sedangkan file scripthiden dapat kita hapus. mudah bukan?? ataupun bisa kita simpan di notepad tapi simpan menggunakan ekstensi .txt, bukan .bat.

Untuk memunculkan kembali ya buat kembali scripthiden (bisa dengan nama yang lain misalkan Scriptaku) dengan mencopy scriptnya dari MS Word yang anda simpan. file scripthiden tadi simpan di lokasi folder yang sama sebelum scripthiden yang asli di hapus. cara memunculkannya pun tetap sama.

Cara ini berhasil diberbagai jenis Windows. Yang saya praktekan ini dari Windows 8.1. dan menurut sumber Windows XP, Windows 7, Windows 8 dan Windows 10 support atau work dengan menggunakan program script sembunyi file ini. Dan mungkin untuk linux ada yang bilang tidak work, jadi sory. Namun anda dapat mencari infonya di blog lain.

Bagaimana? penjelasan yang saya berikan sudah cukup bukan? sekian pembahasan cara menyembunyikan file dan folder secara mudah, semoga artikel yang saya buat ini dapat bermanfaat bagi anda kedepannya dalam menjaga kerahasiaan suatu folder. salam hangat dari saya.

#sumber:komputerwindows.org#

Sunday 13 May 2018

Tutorial dan Cara Menambang BITCOIN

11:47 Posted by aJHIr Saputra , No comments
Tutorial dan Cara Menambang BITCOIN


Apakah Bitcoin itu?
Setiap buka berita online, pasti di timeline yang muncul berita tentang Bitcoin, akhirnya saya pun penasaran apa sih bitcoin itu?

Mengenal Bitcoin
Sebagai seorang blogger atau apalah pasti sobat mengenal yang namanya alat pembayaran elektronik, semisal paypal, payza, perfectmoney dll. Bitcoin pun merupakan salah satu alternatif media pembayaran elektronik, artinya kalian tidak memegang secara fisik uangnya, jadi uangnya merupakan uang virtual, eits tapi walau virtual, uang di bitcoin dapat ditukar menjadi uang nyata.

Waktu awal launching tahun 2009 harga 1 BTC seharga 0.30$ atau sebesar Rp 3000. Dan saat ini harga 1 BTC seharga mencapai 1.017$ per 1 BTC atau senilai Rp 10 juta lebih. Peningkatan yang drastis...... itu pun di dapatkan tanpa modal sepeserpun, asalkan mengetahui caranya.













Cara Kerja Bitcoin

Setelah sebelumnya saya bahas mengenai apa itu bitcoin, kali ini akan ane jelaskan bagaimana cara kerja bitcoin. Bitcoin merupakan implementasi pertama dari konsep uang kripto (crypto-currency), dimana pengontrolan, penerbitan dan transaksi uangnya diatur oleh Kriptografi. Kriptografi merupakan ilmu yang mempelajari teknik-teknik matematika yang berhubungan dengan aspek keamanan atau kerahasiaan dari informasi.

Bitcoin disebut mata uang ter-desentralisasi, yang artinya tidak ada suatu orang, badan atau negara tertentu yang bertindak sebagai pengontrol mata uang ini. Hal ini memang sejak awal desain oleh penciptanya untuk menghindari dari pengaruh politik dan monopoli bank.

Informasi kepemilikan uang yang berupa kode tertentu dapat disimpan dalam berbagai media, baik itu berupa file di komputer lokal, handphone,flashdisk , ataupun dalam media lainnya. Informasi kepemilikan ini disebut sebagai wallet (dompet).

Setiap orang dapat memiliki wallet yang jumlahnya tak terbatas tanpa dikenai biaya pembuatan, koneksi Internet ataupun proses registrasi. Di dalam wallet ini terdapat kode ter-enkripsi untuk mendapatkan data historis transaksi dari jaringan Internet, dengan membaca data ini, pemilik dapat mengetahui berapa banyak uang yang tersimpan didalam wallet yang dimilikinya.

Setiap wallet memiliki nama atau alamat yang disebut dengan bitcoin-address atau cukup address. dengan menggunakan alamat ini seseorang dapat melakukan transaksi Bitcoin seperti layaknya mengirim atau menerima sms/email. Address ini merupakan deretan huruf alfa-numerik sepanjang 34 karakter, contohnya : 1AgDUTxAo5hEGcbRkbHKCTZECbD5nJevdy
Terdapat berbagai macam layanan website (salah satunya mtgox.com) yang menyediakan jasa penukaran uang tradisional (seperti US$ dan mata uang lainnya) kepada Bitcoin, sehingga melalui website ini pengguna dapat membeli atau menjual bitcoin sesuai dengan nilai tukar Bitcoin saat itu.

Nilai tukar Bitcoin terhadap US$ saat tulisan ini dibuat adalah 1017 US$ per 1 BTC, pada saat awal dikembangkan kira-kira tahun 2009, bitcoin memiliki nilai tukar yang sangat kecil, dimana ketika itu seseorang pernah bertransaksi dengan mengeluarkan hingga 10000 BTC untuk dapat Pizza, coba bayangkan jika ditukar sekarang? Pabrik pizzanya pun dapat dibeli!

Cara mendapat dollar bitcoin - Nah pada posting sebelumnya sudah ane jelaskan mengenai apa itu bitcoin danbagaimana cara kerja bitcoin, kini saatnya lebih aplikatif dan lebih menghasilkan, yaitu bagaimana cara mendapatkan uang dengan bitcoin. Seperti kita ketahui, bahwa bitcoin merupakan alat pembayaran dengan kurs paling tinggi di dunia, bahkan saat ini 1 BTC setara dengan 1017 US$ (setara Rp. 10.000.000, -) sungguh luar biasa. Nah beruntung sobat menemukan postingan ane ini, karena setelah membaca posting ane ini, sobat akan dapat mendapatkan petunjuk yang tepat bagaimana mendapatkan poin di bitcoin. Silahkan siapkan dahulu kopi, rokok ama gorengannya dulu ya sob :)

 Mari kita mulai, alat tempur yang harus dimiliki hanya koneksi internet!

Langkah-langkah mendapat dollar bitcoin:

1. Anda harus mempunyai wallet untuk menyimpan BTC yang anda dapatkan, buat di sini klik https://blockchain.info/wallet/new ( harga 1 BTC untuk saat ini Rp 10.050.000/1 BTC)

2. Selanjutnya klik link konfirmasi yang masuk ke email yang anda daftarkan tadi, selanjut nya login ke wallet yang baru saja anda buat. Di situ ada Address Bitcoin (BTC) anda yang bentuknya seperti ini
1AgDUTxAo5hEGcbRkbHKCTZECbD5nJevdy yang nantinya di gunakan untuk mengirim atau menerima Bitcoin.

3. Setelah wallet anda di buat.,silahkan mencari BTC, daftar disini: FREE BITCOIN (isi sebelah kiri new user)

4. Your Bitcoin Addres, di isi Addres BTC Anda tadi yang bentuknya seperti ini:

1AgDUTxAo5hEGcbRkbHKCTZECbD5nJevdy
 
5. Setelah pendaftaran selesai silahkan: Sign UP

6. Setelah itu, ada captha yang berbentuk Angka., Silahkan di masukkan di kotak kosong bawahnya, terus Klik Roll., maka BTC anda akan bertambah.

7. Lakukan setiap 1 jam sekali , maka BitCoin anda per 1 jamnya akan bertambah....

Ada yang setiap 30 menit sekali, ada yang 1 hari sekali, ada yang ngetik chapta, dll
Nah, itu hanya salah satu cara mendapat poin di bitcoin, selanjutnya akan ane berikan alamat website yang lain guna mendapat poin di bitcoin dibawah ini

Sekarang ane akan memberi tahu situs-situs yang memberikan bitcoin secara gratis. Hampir sama seperti PTC, Anda hanya mendapatkan cent, jadi Anda setiap hari harus mengunjungi situs-situs tersebut agar terkumpul banyak di wallet Anda.


Dapatkan BITCOINS GRATIS, klik di beberapa situs dibawah ini :

1. Freebitcoin
Di situs ini, Anda bisa mendapatkan bitcoin dengan cara bermain Acak dadu setiap 1 jam sekali. Tidak hanya itu, Anda dapat bermain bet High-Low untuk mendapatkan bitcoin.

2. BitVisitor
Situs ini sama dengan PTC, Anda hanya melihat iklan dalam beberapa menit dan akan mendapatkan bitcoin. Biasanya perhari terdapat 5-6 iklan.

3. BitcoinGet
Situs ini menawarkan Tasks dan Watching Videos untuk mendapatkan bitcoin.

4. Dailyfreebitcoins
Sementara situs ini dulu yang ane bisa infokan, jika ada situs lain, akan ane update lagi

Sukses Selalu!
#sumber : bitcoinsindo.blogspot.co.id#